Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang Kamis (19/09) menerima kunjungan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia didampingi Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur dalam rangka Pendampingan Evaluasi Pemanfaatan Fotometer. Diterima oleh Ulfah Khannatul Izzah, dr, M.KP plt Sekretaris Dinas Kesehatan menyampaikan bahwa BMHP bersumber DAK NF dari Kementerian Kesehatan di Kabupaten Jombang sudah dimanfaatkan untuk skrining stroke bagi penderita Diabetes Melitus dan Hipertensi walaupun belum terlaksana optimal.

Kegiatan evaluasi dilanjutkan ke Puskesmas Blimbing Gudo yang diterima langsung oleh Agustinus Sumarmo, dr, M.Kes Kepala Puskesmas Blimbing Gudo beserta tim. Pada kesempatan ini dipaparkan kegiatan pemanfaatan Fotometer di Puskesmas Blimbing Gudo. Untuk mengejar target capaian deteksi stroke di Puskesmas Blimbing Gudo, sudah ada kesepakatan bahwa specimen darah di ambil di lokus kegiatan luar gedung yang kemudian dikirimkan ke Puskesmas untuk ditindaklanjuti dengan pemeriksaan, kata Agustinus Sumarmo, dr, M.Kes. Hasil pemeriksaan dimasukkan ke aplikasi SIMPUS (Sistem Inforamsi manajemen Puskesmas yang dikembangkan Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang) oleh pengelola program Penyakit Tidak Menular (PTM) lanjutnya. Tentu saja kegiatan ini tidak hanya untuk pemeriksaan profil lipid PTM saja tetapi juga untuk pengelola program HIV, Promosi Kesehatan dan melibatkan Bidan Desa serta Perangkat Desa, jadi kegiatan ini adalah kegiatan kolaborasi beberapa lintas program yang ada di Puskesmas.
Hadir Tiersa Vera Junita, dr, M.Epid Ketua Tim Kerja Gangguan Otak dan Sri Ridha Hasanah, SKM, M.Sc dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia berserta Nurmah Indriyati, SKM, M.M.Kes dan Nursam dari Seksi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular dan Tidak Menular Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur. Hadir di Puskesmas Blimbing Gudo mendampingi kegiatan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang Eko Julianto, SKM. M.E plt Kepala Bidang P2P, Evieke S.Kep.Ners pengelola program PTM dan Dewi Retnaningsih, Amd. Ej (20240920)
Klik: https://p2ptmkeswa3517.blogspot.com/2024/09/pendampingan-evaluasi-pemanfaatan.html